Kucing Pilek
Musim pancaroba
Kucing jadi ikut imbasnya
Mereka pun jadi demam
Lalu bersin kadang-kadang
Pilek batuknya cepat menular
Sebagian kucing tertular
Satu sembuh lainnya terkena
Gantian, bikin aku lelah
Kubelikan obat plus vitamin
Agar mereka segera fit
Jika sudah fit akan kuvaksin
Agar mereka lincah lagi
Ada 15 kucing di rumah
Bikin aku lelah juga
Merawat mereka
dan membagi kasih sayang