Tiga Pria Keren dalam Ms. Marvel, Mana Favoritmu?
Film serial “Ms. Marvel” telah masuk ke episode kelima. Ini berarti besok adalah episode terakhir. Omong-omong dalam kisah ini Kamala Khan alias Ms. Marvel bertemu dan berinteraksi dengan tiga pria keren. Mereka adalah Bruno Carrelli, Kareem, dan Kamran. Omong-omong yang mana favoritmu?
Serial “Ms. Marvel” terasa singkat. Hanya ada enam episode. Meski singkat, film serial ini sukses mendapat banyak perhatian. Ceritanya segar dan Disney cerdik dengan mengambil sosok Ms. Marvel yang memiliki darah Asia Selatan dan merupakan muslim.
Gambaran sosok Kamala sebagai muslim di sini apik, tingkat pemberontakannya wajar. Ia juga dengan gembira ikut merayakan tradisi asalnya. Hubungannya dengan Bruno yang berbeda agama juga baik. Mereka benar-benar seperti sahabat yang kompak.
Pada episode ketiga dan keempat, Kamala dikejutkan dengan keluarga Kamran yang tak sesuai dugaannya. Mereka semua ternyata adalah bangsa yang mungkin bisa dianggap sejenis dengan jin, kaum yang bernama Clandestine. Ibu Kamran memaksa Kamala menggunakan kekuatannya untuk membuka gerbang, agar mereka bisa kembali pulang ke asalnya.
Namun dari perhitungan Bruno, hal tersebut sulit. Jika dipaksakan maka bisa terjadi sesuatu yang berbahaya. Namun ibu Kamran memaksakan keinginannya hingga merusak pesta pernikahan kakak Kamala dan hampir membunuh Kamala. Kamran berniat menghalangi niat ibunya.
Untunglah Kamala masih selamat. Ia kemudian diundang neneknya pergi ke Pakistan. Di sana ia belajar tentang siapakah dirinya dan sosok Aisha, nenek buyutnya. Namun ibu Kamran dkk terus memburunya. Ia lagi-lagi hampir celaka. Untunglah ada Red Dagger alias Kareem yang menolong dan membantunya.
Ada tiga pria keren yang dekat dengan Kamala. Yang pertama adalah sahabatnya, Bruno, yang pintar dan sederhana. Ia bekerja di toko kelontong dan selalu sabar mendengarkan curhatan Kamala. Ia nampaknya menyukai Kamala, meski Kamala tidak sadar.
Yang kedua adalah Kamran. Pria ini nampak cool dan tampan. Ia juga memiliki darah Pakistan dan memiliki minat yang sama akan film-film India. Obrolan mereka nyambung, namun nampaknya Kamran hanya memanfaatkan Kamala. Sedangkan Kamala awalnya tergila-gila dengannya, namun sepertinya sikapnya berubah setelah tahu agenda ibu Kamran.
Nah yang ketiga adalah si Red Dagger alias Kareem. Ia ditemuinya di stasiun kereta api di Pakistan. Ia menguji kekuatannya lalu membantunya. Ia banyak omong namun perhatian. Nampaknya ia mulai tertarik dengan Kamala, namun sepertinya karena kekuatan yang dimiliki Kamala.
Ehm kalau aku bakal pilih Bruno. Ia sahabat yang baik. Kamala kuat dan punya kemampuan kosmik, sementara Bruno cerdik dan pintar. Mereka bisa jadi duo yang hebat.
Kareem adalah pilihan kedua. Ia memikat dengan kemampuan melesatkan pisaunya dan sikapnya yang apa adanya.
Kamala sendiri masih SMA. Ia masih punya banyak waktu memikirkan siapa yang kiranya layak jadi pendampingnya. Kalau kalian paling suka yang mana?
Gambar milik Disney Plus