I Am Groot, Serial Pendek yang Bikin Gemes
Masih tentang Guardians of the Galaxy (GotG), gara-gara film penutupnya tayang, aku jadi nonton film dan serial lainnya yang berkaitan. Animasi I Am Groot salah satunya. Seperti judulnya, film ini berfokus pada sosok Groot ketika masih bayi.
Film ini dirilis tahun 2022, tepatnya mulai 10 Agustus 2022. Jika melihat penampilan Groot maka film serial ini memiliki latar waktu setelah film pertama GotG sebelum film kedua. Film serial ini diciptakan oleh Kirsten Lepore dan pada musim pertama ini terdiri dari lima episode.
Durasi tiap episode sekitar 4-6 menitan. Serial ini tayang di Disney Plus. Sebagai pengisi suara ada Vin Diesel sebagai Baby Groot dan Bradley Cooper sebagai Rocket Raccoon. Groot bayi di sini digambarkan nakal dan usil, juga penuh rasa ingin tahu.
Episode pertama berjudul Groot’s First Steps. Dikisahkan tubuh Groot masih menempel di tanah dalam pot kecil. Ia dimanja oleh para robot hingga suatu ketika posisinya digantikan tanaman bonsai. Ia cemburu dan menyerang si tanaman, hingga ia jatuh dan si pot pecah. Saat itulah si Groot belajar berjalan.
Episode berikutnya adalah The Little Guy. Si Groot menemukan makhluk-makhluk kecil di bawah batu lalu menakut-nakutinya. Lalu si makhluk kecil itu meluncurkan serangan balik.
Episode ketiga adalah Groot’s Pursuit. Si Groot menemukan Iwua, alien yang bisa meniru bentuknya. Si alien mengajaknya belajar menari.
Episode selanjutnya adalah Groot Takes a Bath. Si Groot menemukan lumpur sauna dan mandi. Ketika sadar, tubuhnya jadi subur, ada dedaunan tumbuh menutupi tubuhnya. Oh iya akhir episode ini sungguh buruk karena si Groot nakal banget. Ia kemudian berbuat jahat ke burung yang menertawakan ulahnya.
Yang terakhir adalah Magnum Opus. Ini juga episode yang menceritakan kenakalan bayi Groot. Nakal banget. Ia merusak kapal demi menemukan beberapa benda untuk menghias lukisannya. Rocket ingin mengamuk tapi kemudian tak tega dan memaafkannya.
Animasi ini gambarnya bagus sih. Penonton jadi lebih banyak tahu tentang karakter Groot yang ternyata usil dan nakal serta serba ingin tahu. Hanya memang nakalnya ada yang kebangeten sekali. Di sini juga terlihat betapa sayangnya Rocket Raccoon kepada sahabatnya, Groot.
Gambar milik Marvel/Disney