Promosi Buku “Tarian Kucing di Bulan Purnama dan Kisah-Kisah Kucing Lainnya”
Gara-gara diikutkan kawan ke sebuah forum yang anggotanya padha semangat membuat buku, aku jadi ikut-ikutan terpacu. Aku pun mengumpulkan tulisanku satu tema dari berbagai blog dan akhirnya jadi satu tema tertentu. Tentang si pus.
Bila biasanya aku membuat resensi buku, kali ini coba-coba promosi buku millikku. Masih fresh, baru cetak bulan ini hehehe. Buku ini merupakan kumpulan cerpen tentang kisah-kisah yang terinspirasi kucingku. Judulnya adalah “Tarian Kucing di Bulan Purnama dan Kisah-Kisah Kucing Lainnya”
Begini sinopsis ringkasnya:
Setiap kucing memiliki cerita. Kisah mereka bisa jadi tak Kamu ketahui karena mereka pintar menyimpannya. Seperti si kucing bernama Nero yang suka menari bersama kawan-kawannya di sebuah bukit pada malam terang purnama. Ada juga kisah tentang pelatihan kerja bagi kucing yang bernama kucingtopia. Duapuluh kisah bertemakan kucing ini tersaji dalam bentuk cerpen dan puisi yang bisa Kalian nikmati dengan ilustrasi yang cantik.
Buku ini covernya dibuat kakak dan keponakanku, yaitu Sri Vijayanti M.N dan Maia Parisha Putri. Demikian juga ilustrasinya. Eh ketambahan keponakanku satu lagi, Kiara Putri untuk ilustrasinya.
Harganya untuk softcover Rp 35 ribu dan hardcover Rp 45 ribu. Sedangkan selama bulan Oktober dan November ada promo menjadi Rp 33 ribu untuk yang softcover.
Kalau tertarik beli, isi komentar ya hehehe.
bisa saya beli di mana bukunya kak?
asyik, kujapri ya ke email
bukunya sudah diterima, kereen
Terima kasih Disma