Sebuah Pagi yang Sepi
Sebuah pagi yang sepi
Hanya ada angin
lalu burung bernyanyi
dan juga debur laut yang lirih
Kumenikmati pagiku yang sepi
Rasanya sendiri
Tapi sepi yang membuatku damai
membuatku betah di pantai
Di sisi sebelah kulihat perahu-perahu
beberapa nelayan nampak sibuk
mereka menyiapkan perahu
lalu ada rombongan melaju
Kunikmati pagiku dengan suasana tenang
Rasanya aku gembira
Tenang dan mendamaikan
Lalu gerimis pun tiba