Animasi Culo dan Boyo yang Kocak
Prospek animasi di Indonesia itu sebenarnya cerah. Indonesia disebut-sebut sebagai salah satu negara yang masuk sepuluh besar karena memiliki begitu banyak penggemar animasi. Sayangnya tak banyak penggemar animasi tersebut yang tahu dan kenal dengan produk animasi dalam negeri. Salah satunya adalah serial animasi “Culoboyo”.
Karakter Culoboyo ini mewakili kota Surabaya. Keduanya adalah Culo yang merupakan suro (hiu) dan Boyo yaitu boyo alias buaya. Di sini keduanya digambarkan masih kecil, namun juga ada cerita ketika mereka sudah besar.
Karakter lainnya ada Dafa, anak kecil yang agak sok. Juga ada Cak Ikin, penjual macam-macam, kadang-kadang jualan pentol alias bakso, tukang sayur, jualan es krim, pernah juga jadi bagian cuci piring.
Serial ini usianya sudah cukup lama. Sudah lebih dari lima tahun. Ada ratusan episode video di kanal Youtube Cak Ikin. Sampai sekarang juga masih dibuat.
Durasi animasinya pendek-pendek. Biasanya kurang dari lima menitan. Ceritanya adalah kegiatan sehari-hari, ada juga yang terinspirasi dari hal-hal yang viral, misal minyak goreng langka, bu Tejo yang suka menggosip dan lain-lain.
Ada banyak istilah Suroboyoan di sini. Ada ‘mbois’ yang berarti keren, ‘sangar’ alias seram, ‘bal-balan’ alias main bola, ‘awakdewe’ atau kami tapi juga bisa berarti keren, dan masih banyak lagi. Dialognya memang kebanyakan menggunakan bahasa suroboyoan tapi ada subtitle bahasa Indonesianya jadinya nggak perlu kuatir tidak paham dialognya.
Gambarnya masih sederhana dan dialognya masih kaku, tapi desain karakter Culo dan Boyo nya lucu. Ceritanya juga lucu, beberapa bikin aku tertawa geli.
Kalian bisa nonton di Youtube di kanalnya Cak Ikin. Ada juga lagu-lagu viral cover dan lagu “Jajan Pasar” yang dibawakan Culo dan Boyo.
Gambar dari Cak Ikin