“Happy New Year, Jim”
Dua orang sahabat yang merupakan gamer sedang berdiskusi. Obrolan mereka mengarah ke hal yang serius.
Seorang temannya sedang overthinking. Ia baru mengetahui apabila foto-foto yang banyak bertebaran di tanah maya itu ternyata hasil olahan teknologi. Orangnya itu tidak nyata alias tidak eksis.
Jadinya teknologi meniru wajah dan ekspresi wajah orang asli sehingga gambar tersebut mirip dengan foto manusia. Tapi jika dicari identitasnya, Orang-orang tersebut tidak pernah ada di dunia.
Ya, film pendek berdurasi sembilan menitan berjudul “Happy New Year, Jim” membuat para penonton merenung. Memang ceritanya agak ambigu, tapi aku suka pesannya. Oh iya gambarnya juga dimodel ala animasi.