“Yes Day”, Film Keluarga yang Tipikal
Bagi yang suka film drama keluarga dengan nuansa komedi, kalian bisa menyaksikan “Yes Day”. Filmnya ringan, hangat, dan bisa dinikmati bareng adik atau keponakan.
Film “Yes Day” berfokus pada keluarga Torres. Ada pasangan suami istri Allison (Jennifer Garner) dan Carlos Torres (Edgar Ramirez), bersama ketiga anaknya, Katie (Jenna Ortega), Nando (Julian Lerner), dan Ellie (Everly Carganilla).
Allison dulunya wanita yang penuh semangat dan suka mencoba sesuatu yang baru. Ia adalah ‘yes-woman’ mau mengiyakan ajakan orang-orang yang ditemuinya. Namun setelah berumah tangga dan memiliki anak, ia dianggap diktator oleh anak-anaknya karena suka melarang meraka dan mengatakan ‘tidak’.
Hingga suatu ketika mereka memutuskan ada satu hari keluarga. Yes Day. Dalam satu hari orang tua akan memberikan persetujuan ke anak-anaknya untuk melakukan apa saja sejauh tidak menyalahi peraturan dan melakukan kegiatan berbahaya.
Apakah Allison akan memenuhi janjinya dan memberikan kebebasan kepada ketiga anaknya seperti janjinya?
Film keluarga umumnya mudah dicintai dan bisa diterima segala kalangan. Ceritanya biasanya ringan dan kaya akan pesan berkaitan dengan kehangatan keluarga.
Ya, awal-awal film ini terasa menyenangkan. Warna-warni seperti gulali. Nuansa keakraban keluarganya terasa. Sebelum kemudian cerita menjadi agak berlebihan dengan konflik dan dinamika cerita yang terasa dipaksakan.
Karakter anak-anaknya di sini kurang menyenangkan sehingga agak sulit berempati dan jatuh hati ke mereka. Solusi ceritanya juga seperti film-film keluarga pada umumnya. Semuanya disederhanakan.
Ada beberapa hal yang bikin tanda tanya dalam film ini. Tapi karena ini film keluarga, beberapa hal yang kurang masuk akal bisalah dimaafkan.
Poin yang bisa diapresiasi dalam film ini adalah sinematografinya. Visualnya enak dinikmati, palet warnanya berwarna-warni, semarak dan hangat.
Oh iya satu lagi ada penampilan dari musisi yang sedang naik daun yaitu H.E.R. Lagu yang dibawakannya dalam film “Fight for You” masuk nominasi Oscar tahun ini. Ia juga meraih Grammy tahun ini lewat kategori ‘song of the year’.
Gambar dari Netflix dan Pure Wow
Iya bener saya juga lihat ada part yg terlalu dipaksain….party di rumah itu
Wah benar tebakannya. Sama yang rebutan boneka.