Ruang, Tari, Koreografi, dan ‘N Sync
Jalanan yang lurus mulus dan dihiasi dengan pepohonan rindang membuatku tubuhku tergelitik. Aku ingin berlari. Tempat-tempat seperti ini seperti menungguku untuk berlari. Demikian pula dengan sebuah ruangan. Ada rupa-rupa ruangan yang membuatku badanku ingin bergerak. Menari bebas.
Aku tak bisa menari tradisional. Badanku kaku. Ketika mencoba menggoyangkan pinggul dan menari gemulai, yang menonton akan bakal tertawa. Ada yang menyebutnya seperti ranting pohon menari hahaha. Aku tak marah dan juga tak menyangkal, karena memang aku tak bisa gemulai. Duh gimana sih caranya bisa gerakan badan seperti itu.
Tapi aku suka menari dengan gerakan seadanya. Gerakan seperti dalam senam aerobik, gerakan yang cepat, atau pun tarian R n’ B. Atau juga tarian bebas yang disebut gerak teatrikal, aku juga suka.
Dulu aku rajin menyaksikan pertunjukan tari di Taman Ismail Marzuki. Pada bulan Mei biasanya ada pertunjukan tari hip hop. Dan aku pun memegang tiketnya.
Aku selalu kagum dengan tarian grup. Bagaimana mereka bisa menari begitu dinamis dan kompak, seakan-akan mereka mengalami sinkronisasi. Saat melihat tarian itu duh rasanya aku ingin ikut menari.
Nah karena aku tak mahir olah raga apapun, aku menjadikan tarian ‘seadanya’ untuk andalanku bergerak. Lagu-lagu metal seperti tembang Slipknot itu sering kujadikan musik latar untuk menari. Jangan salah lagu seperti “Eyeless”, “Killpop”, dan “Spit It Out” itu asyik untuk teman menari atau berlari. Atau jika ingin menari santai tembang-tembang instrumentalia seperti “Is She with You?”-nya “Superman v Batman” juga asyik. Termasuk lagu temanya “The X-Files: I Want to Believe”.
Tapi sekarang aku punya bahan untuk menari. Entah mulai kapan aku mulai melongok lagi video klip boyband. Meski suka musik cadas dan klasik, aku tak alergi dengan boyband.
Salah satu boyband yang kuapresiasi koreografi tariannya adalah ‘N Sync. Menurutku mereka niat dalam koreografi tariannya. Aksi panggungnya juga keren, apalagi sebagian besar dilakukan secara live, mereka menyanyi dan menari. Pastinya tak mudah.
Ada beberapa tembang ‘N Sync yang koreografinya apik. Di antaranya ada tembang “Bye Bye Bye”, “I Want You Back”, “Tearing Up My Heart”, dan “It’s Gonna be Me”. Tapi yang paling keren dan membuatku tergoda untuk meniru gerakannya adalah “Pop”. Wah tembang ini banyak menampilkan tarian. Dan koreografinya begitu enak dilihat. Gerakan kelima personel itu sinkron dan presisi.
Ketika tampil live mereka juga konsisten dengan tariannya. Gerakannya juga tak banyak berubah, padahal mereka juga sambil menyanyi. Jika melihat videonya maka nampak keringat mereka bercucuran.
Gerakan dalam “Pop”memang beberapa tak orisinil. Beberapa gerakan nampaknya mengadopsi tarian ikonik Michael Jackson. Tarian dalam “Thriller” dan “Bad” milik MJ ini memang keren dan begitu ikonik.
Gara-gara keseringan nonton video musik “Pop”, jadinya malah mikir kenapa bukan JC Chasez yang beken ya di ‘N Sync, malah Justin. Padahal dari segi vokal, tari,dan wajah jauh lebih keren JC hehehe.
Tapi tetap favoritku si Moose dengan tarian air dan hujannya dalam “Step Up 2” dan “Step Up 3”. Wow gerakannya itu maskulin juga seksi. Susah ditirunya.
Gambar: IMDb, Bustle, pinterest